Minggu, 29 September 2013

Piye Kabare? Penak Jamanku Biyen To?

Dering handphoneku membangunkanku dari tidur yang nyenyak dipagi ini.
Aku hanya menatap layar handphone sambil bertanya-tanya..
Dia..
Teringat beberapa hari yang lalu dia menghubungiku tapi tak terhubung.
Masih menatap layar handphone..Lantas kujawab..

"Assalamualaikum, ada apa kak?"

"Walaikumsalam, lagi apa dek? baru bangun tidur ya?"

"Iya nih, ada apa kak?"

"Hmm,, gag ada apa-apa sih, Aku kangen kamu,dek"

jlebb.. Rada gila nih anak. Minggu pagi-pagi gini udah ganggu waktu tidur masih aja ngasih kejutan gag jelas kayak gini. 

"Oh" cuma balesan berdehem yang kujawab.. 

"Kok cuma oh, adek gag kangen ya sama kakak?"

"Nggak"

"Adek berubah sekarang, nggak kayak dulu"

Iya, berubah. Karena kamu yang meminta kita seperti ini kan dulu? Kakak adik dan gag lebih dari itu. Karena kamu yang lebih memilih perempuan itu dibandingkan aku? Perasaanku ke kamu udah hilang sejak kamu pergi dengannya.. dengan perempuan itu. Sekarang apalagi?

"Berubah apa sih, aku tetep aja kayak gini dari dulu"

"Adek udah lupa sama kakak"

"Lupa?? Kalo lupa adek gag bakal bilang tadi pas angkat telpon 'ada apa kak' tapi 'ini siapa'? Lagian tumben-tumbennya telpon. Biasanya juga sibuk sendiri sama Chiko."

Chiko, perempuan yang dia pilih. Perempuan yang dia bilang 11:12 sama aku. Perempuan yang dia bilang beda sama yang lain. Perempuan yang dia bilang bisa buat dia jatuh cinta meskipun dia bilang nyaman banget sama aku. Perempuan bertanktop dan berhotpans itu yang dia pilih dibandingkan dengan perempuan berjilbab sepertiku.

"Kakak lagi di Bali nih, adek mau oleh-oleh apa?"

"Wah tumben banget nawarin, nggak ah, kakak kan pembohong. Oleh-olehin Chiko aja sana."

"Yee, serius ini dek. Kakak kemaren habis dari Australia, mau oleh-oleh coklat nggak? kakak masih punya ini."

"Nggak ada yang awet apa ya.. souvenir kek, coklat mah dimakan abis, nggak seru. Kasihkan Chiko sana, biar romantis"

"Hmm.. kakak udah putus kok, dari seminggu yang lalu"

"Oh, putus to"

Sejenak tersenyum. Oh, itu alasannya kenapa dia menghubungiku lagi. yayayayaa.

"Iya, padahal kakak udah setia, masih aja diputusin. Gimana gini ini dek, kakak sama adek aja gimana?"

What?! Setia kamu bilang?! Jelas-jelas waktu jadian ma Chiko dulu kamu dengan santainya kenalan sama anak komandanmu. Sama aku?? Tolong deh, jangan buat bercandaan pagi-pagi gini.. bikin mules.

"Maksudnya sama adek gimana nih? Nggaklah, dulu aja kakak ninggalin adek buat perempuan lain, dulu aja bilangnya kita kakak adik aja, sekarang kenapa minta sama adek? Lagian kakak tau kan adek udah punya sekarang dan uda mau nikah."

"Huu, gara-gara adek udah punya nih, adek berubah. Waktu sama adek dulu enak, gag kayak sama Chiko. Dia itu nggak bisa ambil hati orang tuaku. Masa' aku ajak ke rumah 2 kali lebaran dia diem aja. Dia juga nggak perhatian, Dia juga nggak peduli aku lagi sibuk atau nggak. Yang dia mau itu, aku yang hubungi dia duluan. Lha aku kan sibuk dek"

Sumpah tawaku pecah saat dia berkata seperti itu. Piye kabare kag? penak jamanku biyen to? Allah itu Maha Adil kok, doaku dulu terkabul "bagiku .. cukup aku saja yang tau. aku hanya ingin kelak dia menyadari siapa yang selalu bisa dia andalkan dalam keadaan susah ataupun senang, siapa yang selalu ada untuknya ketika ia datang dan akan pergi bertugas, siapa yang selalu ada untuknya ketika dia sedang kesepian, siapa yang selalu memperhatikan dan mengkhawatirkannya ketika dia bertugas, dan disaat dia menyadari kesalahannya.. aku telah berbahagia dengan yang lain.."
http://zeezhalone.blogspot.com/2012/09/just-little-note.html

"Haha.. lha kan itu cewek yang kamu pilih, ya harus terima dong kekurangan dan kelebihannya dia."

"Adek ini malah ngetawain kakaknya. Kakak lagi sumpek gini. Yaudah deh, adek lanjutin tidurnya."

"Nggak bisa tidur, udah terang gini. Ok,, Bye kak. Assalamualaikum"

Tanpa babibu langsung nutup telpon. Sambil cengar-cengir sendiri menikmati lagu genus band - kau kau

tak mau lagi ku kembali
takkan mungkin dan takkan mungkin ku kembali
semua salahmu ini terjadi
ku takkan bisa dan takkan bisa bersamamu


kau kau yang menduakanku
dan kau kau yang memutuskanku
dan kini kau berharap kembali
maafkan q tak akan bisa


kau menelpon ku
untuk kembali
maafkan aku maafkan aku, ku tak bisa  
kau kau yang menduakanku
dan kau kau yang memutuskanku
dan kini kau berharap kembali
maaf ku tak akan bisa

kau kau yang meninggalkanku
dan kau kau yang menyakitiku
dan kini kau berharap kembali
maaf ku tak akan bisa

Kamis, 12 September 2013

The Power Of Kepepet

Seperti mendapat motivasi menulis setelah baca artikel dari Omjay. Yah ngerti dirilah, selama ini tulisanku sama sekali ga mutu, kurang berkualitas *bahkan gag berkualitas karna ya emang apa yang aku tulis kebanyakan apa yang ada diotakku. Mengalir begitu saja lewat tulisan diblog, dibuku, dicoretan kertas yang berserakan dikamarku.  Pernah juga nulis di blogku ini. http://zeezhalone.blogspot.com/2013/03/hanya-rentetan-kalimat.html Merasa bahwasannya Hey,, blogmu gag mutu blash! Pada awalnya sihh mikir suka suka gue.. blog-blog gue.. tulisan-tulisan gue.. masalah buat elo.. ditengah-tengah.. mulai mikir.. kok geje begini yaa isinya.. dan pada akhirnya terserah dengan pikiran orang :p

So, inilah artikel dari omjay yang membuat motivasi bak darwis tere liye .. *lagi gag bolo sama om mario teguh, halah =_=

Ada 7 cara menulis dalam keadaan kepepet. Cara ini biasa saya lakukan dalam keadaan kepepet di tengah-tengah kesibukan tugas mempersiapkan bahan pembelajaran. Isi tulisannya jelas kurang berkualitas, karena didapati kekurangan di sana sini. Namanya juga kepepet, ya tulisannya terasa kegenjet, hehehe. Tapi yang harus diingat bagi seorang blogger adalah tetap narsis walaupun dalam keadaan kepepet.

Menulis dalam keadaan kepepet memang ada plus minusnya. Nilai plusnya adalah kita memaksakan diri menulis walaupun kita sebenarnya kurang fokus. Tulisan kita terkadang ngelantur kemana-mana. Tetapi, walaupun ngelantur gaya menulis harus tetap terjaga, hahaha.
Nilai negatifnya adalah tulisan kita kurang memiliki kekuatan perkataan. Hal ini disebabkan orang yang kepepet biasanya berpikir karena dipaksa. Otakpun bekerja ekstra. Kita pun akhirnya melakukan sebuah pekerjaan yang bernamathe power of kepepet.Menulis sekenanya saja. Sudah tidak mungkin lagi merangkai kata yang indah. Apalagi memilih dan memilah kata yang memiliki kekuatan perasaan seperti cerita pendek atau cerpen. Ingatlah! Kamu adalah pemimpin bagi tulisanmu itu.You Are Leader!
The power of kepepet bagi saya memiliki makna tersendiri. Ada kekuatan yang muncul tiba-tiba dari proses kepepet itu. Oleh karena itu, ada 7 cara yang akan saya berikan bila anda menulis dalam keadaan kepepet. Tips itu adalah sebagai berikut:
  1. Tuliskan saja apa yang ada di kepala, dan benturkan kepalamu ke barang yang empuk, misalnya bantal atau guling. Dijamin kepalamu akan menikmatinya, hehehe. tapi awas jangan sampai ketiduran ya, hehehe
  2. Jangan pernah pusing tulisan kamu akan dibaca orang apa tidak, minimal ada makhluk halus yang menemanimu menulis. Gak percaya? Tuh ada di belakangmu, hiiiii sereeeem. Banyak hal ghoib yang akan membantumu menulis. Percayalah!
  3. Dalam keadaan kepepet tulislah yang serem-serem, dijamin kamu akan merasakan kenikmatan tersendiri, minimal kamu akan merasakan ketakutan yang amat sangat, sebab ada makhluk yang ikut bersamamu mengetik sendiri, hahahaha. Apalagi kalau malam jumat. hahaha.
  4. Biasakan tetap menjaga kenarsisanmu walaupun dalam keadaan kepepet. Sebab narsis adalah bagian dari kiat sukses seorang blogger, hehehe. Bukan blogger namanya kalau bukan narsis. Tapi juga harus eksis loh!
  5. Dalam keadaan kepepet akan membuatmu menjadi kreatif dalam menulis, dan memiliki kekuatan tersendiri bagi para penggemar tulisanmu. Jangan khawatir akan dicap jelek. Kalau tulisanmu itu memang jelek, terimalah dengan lapang dada. Perbaiki dan terus perbaiki sampai kamu menemukan kepuasan dalam menulis.
  6. Tulislah tulisan yang kamu sukai dan kuasai. Jangan menulis sesuatu yang membebani. Apalagi harus menulis ilmiah gaya menulis opini di koran atau surat kabar. Menulislah yang ringan-ringan saja, dan akhirnya akan lahir tulisanmu itu secara alamiah.
  7. Bikin tulisanmu beda walaupun dalam keadaan kepepet. Tetap dijaga gaya tulisanmu. Pakai humor sedikit tak apalah. Dengan begitu pembacapun akan kesetrum eh tersenyum malu-malu membaca tulisanmu itu.
Itulah 7 cara saya bila menulis dalam keadaan kepepet. Tetap kreatif, walau kadang sulit dimengerti bagi mereka yang cuma membaca sekilas saja. Menulisnya memang rada ngaco sih, tapi semoga bermanfaat untuk mereka yang sedang belajar menulis, hehehe.
Ayo menulis! The Power of kepepet akan membantumu menemukan kata yang pas di hati, hihihihi. Jadilah pemimpin bagi dirimu sendiri dengan memanfaatkan potensi terbesarmu!
Salam Blogger Persahabatan
Omjay

Rabu, 11 September 2013

Cerita Tentang Sang Nisan

Kuberdiri ditempat ini
Dengan kokoh dan tangguhnya
Kau mungkin kira aku adalah makhluk angkuh
Ku tak menganggap dugaanmu itu
Tapi, ku ingin bercerita tentang diriku

Kuberdiri disini
Dengan kokohnya
Walau air hujan yang membekukan
Menetes diatas tubuhku

Diriku berdiri disini
Berpijak diatas tanah
Yang berwarnakan kuning, merah, dan putih
Tuk mengingatkanmu kan sesuatu
Sesuatu yang berkaitan dengan dirimu
Wahai manusia dibumi
Sesuatu yang berkaitan dengan hidupmu
Di dunia ini
Yang dikejar-kejar oleh sang maut

Ku berdiri disini
Sebagai nisan dari seseorang
Agar engkau siapakah kau
Sebeneranya dihadapan Sang Penguasa jagad ini

*puisi jaman SMP, 13 Maret 2005

Selasa, 10 September 2013

I'm Book Lovers ♡

So ceritaku hari ini.. Setelah mendapatkan mandat dari si calon dosbing,, So,, mulai nyari pinjeman di temen buat difotokopi. Tapi berhubung mengingat kemaren habis ngopy buku gag begitu banyak tapi habis lumayan banyak.. akhirnya mutusin buat beli baru aja. Tadinya mau beli buku metpen di RBC FEB UNAIR,, ehh ternyata tinggal 1 buku,, kumel pula.. bikin ogah beli yah meskipun gag mahal harganya, tapi penampilannya lhooo.. Alhasil pulang kuliah mampir ke Petra Togamas Pucang Surabaya. Oh ya, sebenernya ada 2 toko buku lagi disepanjang jalanan ini,, Toko Buku Uranus dan Rumah Buku, but, kalo ditanya paling favorit yang mana.. jelas Petra Togamas dan Uranus dongg.. hehehhe :D 

# Sekedar saran,, Kalo ngajakin aku jangan ke toko buku,, Dijamin anda akan pegel nemenin saya muter-muter dan gag pulang-pulang cuma buat 'ngangkrem' di toko buku. Gak Percaya?! tanyakan pada sodara sepupuku dan adikku.. Yah kecuali anda sanggup menunggu saya 'ngangkrem' di toko buku.. hehehheh 

Mulai berkisah..
Alkisah dahulu kala.. #halahh
Capcuss yuukk 

Petra Togamas Surabaya
Jl. Ngagel Jaya No. 91 Surabaya Selatan/Gubeng 


Taraa.. Ini dia tampak depan pintu masuk Petra Togamas  yang langsung disambut dengan berderet-deret motor yang terparkir rapi. But, jangan ngeluh dulu yaa. Emang sih tampak depannya 'nggak banget' cz terkesan kumuh dan sempit. Tapi dalemnya luas dan bagus banget lohh.. dilantai bawah ada semacam cafe dan air terjun mini bikin suasana adem. Tapi harganya ya.. lumayan bikin nguras kantong mahasiswa hoho. Sekedar ngasih info bahwa toko bukunya ada dilantai 2... Super luas dan rapi serta bersih. Bikin nyaman buat belanja segala macam buku dan tentunya buat aku betah berlama-lama ditoko ini. Paling seneng banget kalo beli buku perkuliahan disini. Why? karena disini selain bukunya lengkap, kita juga akan dapat diskon tambahan sebesar 5% dari diskon yang sudah ada kalo kita jadi member pada item-item tertentu. Syaratnya jadi member apaan?? Gampang, cuma daftarin aja KTM mu di kasir, dan langsung deh kamu jadi member Petra Togamas :D.

Selain itu, yang paling aku suka lagi yakni, adanya penyampulan gratis buat buku perkuliahan tanpa ada syarat apapun!! Jadi meskipun kamu beli buku seharga 15.000 ya tetep aja dapet sampul gratis asalkan itu buku perkuliahan. Harga semua buku dan aksesoris yang ada di toko ini terbilang murah karena banjir diskon tiap harinya. 

Petra Togamas Surabaya,,, I love you ♡ !!!


Toko Buku Uranus 
Jl. Ngagel Jaya No. 91 Surabaya Selatan/Gubeng

Yuhuu,, Berlanjut ke toko buku Favorit Kedua yakni,, Toko Buku Uranus. Toko buku ini udah lama banget berdirinya *dari aq SD sepertinya begitu. Toko ini gag begitu kelihatan dari jalan, padahal pinggir jalan raya pas lho.. So, kalo mau ke toko ini harus pelan-pelan biar ga kebablasan cz deket banget sama perempatan jalan, kalo kebablasan lumayan jauh muternya hhe. 

Dari tampak depan sih gag jauh beda sama Petra Togamas ya,, langsung disambut dengan berderet motor dan mobil. But, Uranus ini gag seluas Petra Togamas. Alhasil toko bukunya pun bertingkat sampai tingkat tiga *nahlohh. Yang spesial dari toko ini adalah.. diskonnya yang super gedeee cciiinnttt!! suwweerr dehh paling murah seantero surabaya dan inilah yang bikin mataku ijo (mata ijo bukan gara-gara liat duit malah gara-gara liat buku wkwkkw),, bikin pengen borong tuh buku-buku yang menggoda untuk dibeli dan dibaca hehehe. Ada satu buku yang sampe sekarang pengen aku beli. Judulnya Yuk Berhijab tulisan Felix Siauw.. tapi blum keturutan.. duitku abis cinnnt.. Skripsi menguras dompet huufft.. Dan meskipun di Uranus ini murah banget (Rp 41.700,, toko lain Rp 44.200) tetep aja mahal bagi eyyke. Ya sudahlah diikhlaskan saja huuuhuuuuhuuuuu :(

Nah kekurangannya dari Toko Buku Uranus yaitu sampul bukunya ada syaratnya..Ada pembelian minimalnya dan itu berlaku untuk 1 buku saja yang disampul. Ini yang buat aku jarang beli buku perkuliahan disini. Lebih sering beli novel ataupun buku-buku lainnya kalo di Uranus.


Rumah Buku Surabaya
JL. Ngagel Jaya, No. 41, Surabaya

Kalo Rumah Buku ini.. gag terlalu banyak koment deh.. Pernah kesana pas awal-awal berdiri pelayanannya bagus banget. Tapi terakhir kemarin kesana kok berkurang banget ya.. entahlah.. Nothing special for recommended 

Sabtu, 07 September 2013

You..

You're my east..
You're my west..
You're my sunshine..
And you're my sunset..
My breathing is for your laugh
My dreaming is to see you smile
I'm nothing without you
I'm dying because you
From the bottom of my heart..
Let me say this words and please accept it..

MAJAS III

MAJAS PERTENTANGAN
a.       Antitesis adalah majas yang mempergunakan kata yang berlawanan artinya.
Contoh :
·         Tua muda, besar kecil, pria wanita hadir dalam pesta itu.
·         Hidup matinya, susah senangnya serahkanlah padaku.
b.      Paradoks adalah suatu majas yang mengandung pertentangan dengan fakta-fakta yang ada.
Contoh :
·         Ia merasa kesepian ditengah-tengah keramaian kota Jakarta.
·         Gajinya besar, tapi hidupnya melarat.
c.       Okupasi adalah majas pertentangan yang melukiskan sesuatu dengan bantahan, tetapi kemudian diberi penjelasan atau diakhiri dengan kesimpulan.
Contoh :
·         Narkoba sangat merusak moral bangsa, tidak hanya pemuda, tetapi generasi tua pun ikut terseret menggunakannya. Pengguna narkoba menyadari akan bahaya itu tetapi dia tidak dapat semudah itu meninggalkannya.
d.      Kontradiksio intermimis adalah majas yang antar bagiannya menyatakan sesuatu yang bertentangan.
Contoh :
·         Nuklir dapat menjadi pembunuh masal, tetapi juga dapat menyejahterakan kehidupan manusia.

MAJAS II

MAJAS PENEGASAN
a.       Pleonasme adalah majas penegasan yang menggunakan kata-kata secara berlebihan dengan maksud menegaskan arti suatu kata.
Contoh :
·         Mereka turun ke bawah untuk melihat keadaan barang-barang yang jatuh.
·         Aku menyaksikan dengan mata kepalaku sendiri.
b.      Repetisi adalah majas perulangan kata-kata sebagai penegasan.
Contoh :
·         Selamat datang pahlawanku, Selamat datang pujaanku, Selamat datang bunga bangsaku.
c.       Paralelisme adalah majas perulangan sebagaimana halnya repetisi, hanya disusun dalam bentuk puisi. Majas ini dibagi menjadi dua, yaitu :
®     Anaphora : bila kata yang diulang terletak diawal kalimat.
Contoh :
·         Sunyi  itu duka
Sunyi  itu lupa
Sunyi  itu kudus
®     Katafora : bila kata yang diulang terletak diakhir kalimat.
Contoh :
·         Sujudku bagi-Mu, Ya Tuhan
Hidupku ditangan-Mu, Ya Tuhan
Sembahku untuk-Mu, Ya Tuhan
d.      Tautologi disebut juga majas sinonimi karena menggunakan kata-kata bersinonim berturut-turut dalam sebuah kalimat.
Contoh :
·         Kehendak dan keinginan kami ialah ia kelak menjadi orang yang berguna.
·         Siapa yang tidak tertarik dengan orang yang ramah dan baik hati.
e.      Simetri adalah majas penegasan yang melukiskan sesuatu mempergunakan kata atau kelompok kata yang seimbang artinya dengan yang pertama.
Contoh :
·         Ia bersedih dan terus menerus meneteskan airmata.
f.        Enumerasio adalah majas yang melukiskan satu persatu peristiwa untuk memperjelas suatu keadaan secara keseluruhan.
Contoh :
·         Angin berhembus sepoi-sepoi. Bulan bersinar dengan terangnya. Disana sini bintang bergemelapan. Semua berpadu membentuk sebuah lukisan yang harmonis. Itulah keindahan sejati.
g.       Klimaks adalah majas yang menyatakan beberapa hal berturut-turut yang makin lama makin menghebat.
Contoh :
·         Mulai bayi, anak-anak, remaja, hingga dewasa dan berumah tangga, dia selalu patuh.
·         Semua jenis kendaraan, mulai dari sepeda, motor, sampai mobil berjejer dihalaman rumah Pak Kades.
h.      Antiklimaks adalah majas yang menyatakan beberapa hal berturut-turut yang makin lama makin menurun (melemah).
Contoh :
·         Gedung-gedung, rumah-rumah, dan gubuk-gubuk, semuanya mengibarkan bendera sang meraj putih dihari ulang tahun kemerdekaan.
·         Jangankan seratus ribu, sepuluh ribu saja dia tak beri.
i.        Retorik adalah majas yang berupa kalimat tanya yang jawabannya sudah diketahui penanya.
Contoh :
·         Siapa yang tidak ingin hidupnya bahagia?
·         Apakah kamu rela ibumu meninggal?
j.        Koreksio adalah majas yang dipakai untuk melakukan ralat terhadap kesalahan ucapan, baik yang disengaja maupun yang tidak disengaja.
Contoh :
·         Dia adikku, eh bukan, kakakku.
·         Dia memarahiku, maksudku menasihatiku.
k.       Asidenton adalah majas yang menyatakan beberapa, keadaan, atau benda secara berturut-turut tanpa menggunakan kata penghubung.
Contoh :
·         Meja, kursi, lemari  berserakan di kamar itu.
·         Kain-kain, buku-buku, mainan anak-anak semua ada ditoko itu.
l.        Polisidenton adalah majas yang menggunakan kata penghubung dalam sebuah kalimat.
Contoh :
·         Setelah pekerjaan selesai, dia berkemas-kemas untuk pulang karena hari sudah gelap, lagipula hari mendung pertanda akan hujan.
m.    Ekslamasio adalah majas yang menggunakan kata-kata seru sebagai penegas.
Contoh :
·         Wah, hebat sekali permainan ini!
·         Aduh,  saya lupa mengerjakan PR!
n.      Praterito adalah majas yang digunakan pengarang untuk menyembunyikan atau merahasiakan sesuatu. Pembaca dibiarkan mengungkapkan sendiri apa yang sengaja dihilangkan atau tidak disebutkan.
Contoh :
·         Apa gunanya kukatakan lagi? Bukankah itu sudah menjadi rahasia umum?
·         Pemilihan PNS tahun lalu terjadi banyak kecurangan yang sudah biasa.
o.      Interupsi adalah majas penegasan yang menggunakan sisipan (kata atau frase) ditengah-tengah kalimat pokok dengan maksud menjelaskan sesuatu dalam kalimat. Biasanya bagian yang merupakan interupsi dituliskan diantara tanda kurung atau garis pisah.
Contoh :
·         Aku –kalau bukan karena terpaksa- takkan mau melakukan pekerjaan ini.
·         Dia, wanita yang malang, mengakhiri hidupnya dengan cara bunuh diri.

2.

MAJAS

Majas (Figurative language) adalah bahasa kias, bahasa yang dipergunakan untuk menimbulkan efek tertentu. Majas merupakan bentuk retoris yang penggunaannya antara lain ditujukan untuk menimbulkan kesan imajinatif bagi penyimak atau pembacanya.
Majas dibagi menjadi empat, yaitu :
1.       MAJAS PERBANDINGAN
a.       Personifikasi adalah majas yang membandingkan benda-benda tidak bernyawa seolah-olah memiliki sifat seperti manusia.
Contoh :
·         Daun kelapa melambai-lambai di tepi pantai.
·         Bel sekolah memanggil – manggil para siswa untuk masuk kelas.
b.      Metafora adalah majas perbandingan yang diungkapkan secara singkat dan padat.
Contoh :
·         Dia dianggap anak emas oleh majikannya.
·         Perpustakaan adalah gudang ilmu.
c.       Eufimisme adalah majas yang menggantikan satu pengertian dengan kata lain yang hampir sama dengan maksud lebih sopan atau bermakna hormat.
Contoh :
·         Penjahat telah diamankan (maksudnya dipenjarakan).
·         Para karyawan perusahaan tersebut telah dirumahkan (maksudnya di PHK).
d.      Sinekdhoke dibagi menjadi dua :
®     Pras pro toto adalah majas yang menyebutkan sebagian untuk keseluruhan.
Contoh :
·         Paman saya mempunyai atap di Jakarta.
·         Sampai sore ini, dia belum kelihatan batang hidungnya.
®     Totem pro parte adalah majas yang menyebutkan seluruhnya untuk sebagian.
Contoh :
·         Indonesia meraih medali emas dalam kejuaraan itu.
·         Sekolah kami meraih juara satu dalam pertandingan bola basket minggu lalu.
e.      Alegori adalah majas perbandingan yang bertautan satu dengan yang lainnya dalam kesatuan yang utuh.
Contoh :
·         Hati-hatilah mendayung bahtera rumah tangga, mengarungi lautan kehidupan yang penuh dengan badai dan gelombang. Apabila suami istri, antara nahkoda dan juru mudinya, sela sekata dalam melayarkan bahteranya, niscaya mereka akan sampai ke pulau tujuan.
f.        Hiperbola adalah majas perbandingan yang mengandung pernyataan yang berlebih-lebihan dengan maksud untuk memperhebat.
Contoh :
·         Saya terkejut setengah mati  mendengar perkataannya.
·         Cita-cita anak itu selangit.
g.       Simbolik adalah majas perbandingan yang melukiskan sesuatu dengan mempergunakan benda-benda lain sebagai simbol atau lambang.
Contoh :
·         Negara ini kokoh berdiri laksana burung garuda.
·         Hati anak itu putih suci seperti bunga melati.
h.      Litotes adalah majas perbandingan yang ditujukan mengurangi atau mengecil-ngecilkan kenyataan yang sebenarnya. Tujuannya antara lain untuk merendahkan diri.
Contoh :
·         Gajiku tak seberapa, cukup untuk makan anak isteri.
·         Terimalah Bingkisan yang tak berharga ini.
i.        Alusio adalah majas perbandingan yang mempergunakan peribahasa atau ungkapan lain yang diketahui umum.
Contoh :
·         Dasar tong kosong nyaring bunyinya!
·         Kehidupannya sudah seperti telur diujung tanduk.
j.        Asosiasi adalah perbandingan dua hal yang pada hakikatnya berbeda, tetapi sengaja dianggap sama. Majas ini biasanya ditandai dengan kata bagai, seumpama, bagaikan, seperti.
Contoh :
·         Semangatnya keras bagaikan baja.
·         Hatinya sedih seperti diiris sembilu.
k.       Parafrasis adalah majas perbandingan yang menjelaskan suatu kata atau ungkapan dengan serangkaian kata lainnya yang mengandung arti yang sama dengan kata yang digantikan itu.
Contoh :
·         Pagi-pagi berangkatlah kami.
Menjadi Ketika sang surya keluar dari peraduannya, berangkatlah kami.
·         Kereta api itu berlari terus.
Menjadi Kuda besi yang panjang itu berlari terus.
l.        Metonimia adalah majas perbandingan yang memakain nama ciri, nama hal, atau merek dagang sebagai penggantinya.
Contoh :
·         Ayah baru saja membeli Zebra, padahal saya ingin Kijang.
·         Dalam pertandingan kemarin, dia memperoleh perunggu.
m.    Antonomasia adalah majas perbandingan yang menggunakan kata-kata tertentu sebagai nama panggilan seseorang berdasarkan ciri-ciri fisik atau yang menonjol dari orang tersebut.
Contoh :
·         Dia dijuluki si raksasa oleh teman-temannya.
·         Hidungnya mancung sekali sampai orang memanggilnya si hidung elang.
n.      Tropen adalah majas perbandingan yang mempergunakan kata-kata yang sejajar artinya.
Contoh :
·         Semenjak kematian istrinya, ia mengurung diri dikamarnya.
o.      Parabel adalah majas perbandingan yang berupa cerita. Isinya berupa pedoman hidup, ajaran agama, atau petuah-petuah.
Contoh :
·         Cerita dalam Mahabarata, Hikayat Abunawas, dll.

2.       MAJAS SINDIRAN
a.       Ironi adalah majas sindiran yang menyatakan makna bertentangan dengan maksud menyindir atau memperolok-olok.
Contoh :
·         Bagus sekali rapotmu, banyak benar angka merahnya.
·         Rajin sekali kamu, lima hari tidak masuk sekolah.
b.      Sinisme adalah majas sindiran yang menyatakan sindiran secara langsung.
Contoh :
·         Perkataanmu tadi sangat menyebalkan.
·         Bisa-bisa aku jadi gila melihat kelakuanmu itu!
c.       Sarkasme adalah majas sindiran yang terkasar. Majas ini biasa digunakan oleh orang yang sangat marah.
Contoh :
·         Memang kamu persis monyet, jijik aku melihatnya!
·         Mampus pun engkau tak ada peduliku.

Sumber : catetan jaman SMP lebih tepatnya 9 Februari 2007

Jumat, 06 September 2013

Kerinduan Sang Penyair

Di malam yang sunyi ini ku menanti
Dalam keheningan malam
Tiada angin yang menemani
Ataupun hujan yang menyelimuti
Yang ada hanya kerinduanku padamu.. wahai impianku
Selimuti aku dimalam ini
Janganlah kau beri aku kutukan
Dalam keheningan
Malam ini, dimanakah engkau?
Tiada angin yang memberi kabarmu
Ku menanti dalam kegelapan ini
Sampai akhir sang surga dikeheningan
Kasihmu ku ukir dalam kerinduan
Yang takkan pudar oleh apapun di bumi ini
Tunjukkan kasihmu
Yang aku dambakan dikerinduan ini
Yang saat ini aku rasakan
Tunjukkan jati dirimu yang sebenarnya
Janganlah kau selimuti rasa malumu yang takkan pernah padam dikerinduan ini
Kesesuaianmu sangat ku dambakan
Kau Bagai rembulan semerbak dikejauhan
Kerinduanku padamu takkan pernah pudar
Walau cahaya merah menghadang dalam perjalanan
Kan tetap arungi samudra, kelak masa indah nanti dengan dirimu seorang
Tak ada yang munafik dalam perasaan ini
Hanya angan-angan yang kurasakan
Dengan hati yang menanti di cerung kehidupan

Guardian angel

Silent Eternal

Saat mentari kembali menyinari bumi
Sayup-sayup terdengar bisikan
Nyanyian burung kecil bagai melodi
Perlahan menetes sejuknya embun pagi
Terjatuh pada pangkuan daun-daun berseri
Perlahan ku berjalan menyusuri
Hembusan angin mendorong langkahku
Yang kini mencoba mencari kebahagiaan
Permata untuk mengejar cita-cita
Mengiringi langkah kerikil kecil..jalan berbatu..
Membuatku kerap terjatuh dan susah
Tapi ku mencoba kembali bangkit
Meski terkadang aku merasa sulit
Tapi kini aku disini
harus menanti cinta
Menunggu uluran tangan kesabaran dari-Mu
Bila gelapnya malam suram dan kelam tak berbincang
Menanti secercah cahaya pelita yang datang menerangiku

14 Maret 2012

Penantian Semu

Cintaku..
Aku kan bersyair untukmu
Kiranya langit tak lagi indah
Kuharap mega tetap disana tanpa resah
Kiranya hujan tetap menangis
Curahannya tiada pernah habis
Kuharap mendung kan setia
Kiranya hati selalu merindu juga
Kuharap tetap bersemayam di qolbu
Kiranya jiwa masih setia menunggu
Maafkan aku bila langkahku rapuh disaat senjaku
Namun, disini aku tetap menunggu dalam harapan semu
Cintaku....
Dalam jauhku merindu
Dalam letih hempaskan tentangmu
Aku tetap menyimpan segala rasa untukmu
Walau semua itu dalam penantian semu
Jaga baik-baik sayang milikku
Aku kan bernyanyi untukmu...

Guardian Angel

Bahagialah Kau yang Sempurna

Pagi begitu hening
Sunyi mempertegas penderitaanku
Kebisuan hati karna ketidakadilan hidup ini
Seakan terpenjara dalam kepasrahan
Aku pribadi tiada ku pahami
Merasa terabaikan
Hidup tak berarti
Menahan sepenggal rasa penyesalan
Meratap kesedihan karena ketidakadilan
Sudah pada hakikatnya
Sudut hati yang sangat lemah tiada kuasa, tiada berdaya
Mengadu pada Sang Pencipta
Wahai Engkau Tuhanku
Cukup aku merasa penderitaan ini
Engkau ciptakan dalam perbedaan
Ada kala aku merasa hidup dengan kekecewaan, ketidaksempurnaan
Sungguh terasa berat beban ini
Tapi inilah aku!
Terperangkap dalam kebodohan hidup
Yang seakan putus ku perjuangkan
Kini kisahku hanya sebuah ilusi
Yang hanya mampu ku pandangi tanpa ku miliki

Bahagialah kau yang sempurna....
Guardian angel
26 Maret 2012

Persembahan Sang Penyair

Kuingin jadi mentari
Selalu menghangatkanmu pujaan hati
Walau hujan kadang menyertai
Namun aku tetap ikhlas sepenuh hati

Kuingin seperti bulan
Terangi hatimu dikala kelam
Walau kadang tertutup awan
Kubertahan dalam kegelapan

Kuingin seperti bintang
Berkelip indah buatmu senang
Walaupun ku jauh dari kampung
Ku tetap setia untukmu seorang

Dan ku ingin seperti bayu
Menyejukkan hati, saat kau merindu
Membelai mesra ditiap kesedihanmu
Hembuskan kedamaian saat gundah menerangimu

Guardian angel.

Silent

Kutebarkan sayap putih diangkasa
Mewarnai langit hitam kelabu
Sepi...sunyi...
Sendiri dipekat malam
Serasa terasingkan dari dunia fana


Dalam keheningan hati
Kucoba tuk tegarkan jiwa
Dari jerat kerapuhan
Akan suatu kesalahan

Semakin lirih ...
Nyaris tak terdengar
Suatu bingkaian kasih suci
Menjemput rembulan tuk pergi

Ku semakin menyesal
Semakin tersadar...
Bahwa yang dulu
Biarlah berlalu
Sayang, kini terulang kembali

Senantiasa ku tersenyum
Di reruntuhan hati yang terluka
Diam memandang kemilaunya
Namun bukan salah bila ku terluka
Ketika segalanya menjadi indah
Ku hanya terdiam
Tenggelam dalam samudera kebisuan

Sebuah puisi sederhana waktu SMA kelas satu, 6 Juni 2008

Senin, 02 September 2013

Skripsweet Part 1

Hari ini mulai mengerjakan prapoposal skripsi. Mulai dengan dateng ke sekolah islam SBR buat minta ijin dan disetujui, akhirnya mencoba konsultasi judul dengan doli. Beliau menyarankan untuk dosbing di bidang MSDM. Akhirnya memberanikan diri untuk menghubungi calon dosbing dan setelah perjuangan panjang, untuk pertama kalinya aku berbicara dengan beliau. Dapet saran-saran akhirnya merevisi judul karena harus mengganti objek penelitianku di bidang ekonomi, bukan di bidang pendidikan. Sempet pusing nyari objek penelitian, searching sana-sini, akhirnya jatuh kepada BMT yang paling terkenal di Sidoarjo.

Sabtu mencoba untuk mendatangi BMT yang aku tuju. Alhamdulillah mereka menerima dengan senang hati. Tapi pas ngajuin ke dosbing, ternyata ditolak karena objeknya berbeda. Ditawari oleh temen sebimbingan buat pake BMT di Gresik. So make sementara meskipun kurang sreg karena nggak terlalu tau bagaimana seluk-beluknya. Pas mencoba konsul ke sekdep.. beliau bilang judulku bagus, tapi kuali, bukan kuanti. Nahlooohh.. alhasil aku sumpek.. stress.. hampir 2 hari cuma tidur 2,5 jam sampe sama adekku dibilang mataku item nggak jelas (mungkin kecapekan). Lah gimana ga stress kalo semua jurnal dan skripsi yang berkaitan dengan bidang yang aku teliti menggunakan kuanti, lha kok dibilang kuali. Setelah cukup stress seharian, besoknya aku memutuskan untuk konsultasi dengan dosbingku. Alhamdulillah, beliau memberi angin segar yang langsung membuatku tenang. 

Menjawab keraguanku terhadap BMT yang diajukan temenku, akhirnya memberanikan diri untuk ke BMT terbesar yang ada di Surabaya (sama seperti BMT yang sebelumnya aku gunakan di Sidoarjo, beda cabang). dan alhamdulillah, aku langsung bertemu dengan kepala cabangnya. Beliau sangat welcome dan bersedia membantu, bahkan memudahkan aku buat perijinan ke cabang yang lain. 

Perijinan pun nggak semudah yang dibayangkan. Pertama kali buat ternyata nggak boleh sebanyak itu. Untung mas yang nangani suratku di akademik sangat membantu sekali. Beliau menjelaskan bagaimana buat surat supaya bisa segera diproses. 3 hari menunggu dan akhirnya suratku jadi. eitss jangan seneng dulu, ternyata suratku itu belum diisi alamat dari cabang-cabang BMT. Akhirnya aku ngabur ke sahabatku buat pinjem laptop dia. Mulai dari fotocopy, ngeprint, ngelem, nggunting2.. semuanya dibantuin dia *makasihh yaaa vin :'). Alhamdulillah perijinan beres untuk universitas. 

Dan.. yang buat deg-deg-an itu hubungi manajer pusat BMT.. wowww... Singkat cerita, beliau nyuruh aku buat ngirim ke email bmt pusat. Udah terkirim dan alhamdulillah udah di acc. Langsung aku lampirkan sama surat pengantar dan mulai keliling ke sepuluh cabang yang ada di Surabaya. Dianter ibuku, dan setelah semuanya kelar... langsung lega.

Sekarang lagi mau maju sidang proposal Senin , 4 November besok. Semoga diberikan kemudahan, kelancaran dan kesuksesan dalam sidang .. Amin.. :)
 
©Suzanne Woolcott sw3740 Tema diseñado por: compartidisimo